Pelatihan Pembuatan Kompos melalui Pengolahan Sampah Organik Skala Rumah Tangga
Keparakan-Bangkit Maju Jaya - Kelurahan Keparakan bersama dengan Forum Bank Sampah (FBS) Kelurahan Keparakan menyelenggarakan pelatihan pembuatan kompos melalui pengolahan sampah organik skala rumah tangga di balai RW 07 dengan peserta Bank Sampah (BS) Nggirli RW 07 dan BS Bersih Makmur RW 08 Kelurahan Keparakan, Kamis (06/6/2024). Pelatihan ini dibiayai dengan anggaran Dana Keistimewaan DIY tahun 2024.
Kegiatan ini dilakukan sebanyak 10 kali pelatihan secara bertahap yang tersebar di antara 14 bank sampah yang ada di Kelurahan Keparakan dengan pembagian 70 titik biopori untuk setiap kali pelatihan sehingga total titik biopori yang dibagikan sebanyak 700 titik.
Dalam kesempatan ini Lurah Keparakan, Yusuf Ahbari menyampaikan informasi bahwa tujuan dari pelatihan ini adalah untuk mengatasi permasalahan sampah yang dihadapi oleh masyarakat Kota Yogyakarta dengan metode pengolahan sampah organik dengan biopori. Diharapkan masyarakat Kota Yogyakarta dapat berkontribusi mengurangi sampah organik mulai dari skala rumah tangga.
Hadir dalam kegiatan ini adalah anggota Bank Sampah (BS) Nggirli RW 07 dan BS Bersih Makmur RW 08, penerima manfaat biopori, Ketua FBS Kelurahan Keparakan, Kepala Jawatan Kemakmuran Kemantren Mergangsan, Lurah Keparakan, Pengurus Wilayah RT/RW setempat, Faskel Keparakan & Narasumber dari FBS Kota Yogyakarta.