TINGKATKAN LITERASI  ANAK LEWAT GELAR SASTRA ANAK DI KAMPUNG KOTA

Keparakan - Dewasa ini disadari atau tidak minat anak-anak terhadap bahasa jawa sudah sangat berkurang. Penggunaan bahasa jawa sebatas hanya pada pelajaran bahasa jawa di sekolah, untuk komunikasi sehari hari di rumah maupun dalam pergaulan anak-anak lebih banyak menggunakan bahasa Indonesia. Berangkat dari keprihatinan itulah, Dinas Kebudayaan Kota Yogyakarta berkolaborasi dengan Kelurahan Keparakan serta para pendidik dan penggiat budaya Jawa menggelar Acara Sastra Anak Di Kampung Kota dengan tema "SILA" (Sedeku Sinau Sastra). Acara digelar pada hari Sabtu 23 September 2023 di halaman SDN Pujokusuman dengan peserta anak usia PAUD, TK, SD dan SMP dan dibuka oleh Lurah Keparakan Yusup Ahbari serta Kepala Seksi Bahasa dan Sastra Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kota Yogyakarta Ismawati Retno Wigiarti. Disamping booth acara, terdapat juga stand UMKM dari warga Kelurahan Keparakan yang ikut meramaikan acara tersebut.

Rangkaian Acara terdiri dari Lomba mewarnai aksara, maca cerkak, macapat, geguritan, dongeng Anak, pertunjukan sastra anak dan penampilan dari Kampung menari. Lomba diikuti oleh kurang lebih 80 an peserta dari level PAUD sampai dengan SMP. Para peserta cukup antusias dalam mengikuti semua rangkaian acara yang digelar oleh penyelenggara. Selanjutnya dari acara ini penyelenggara berharap dapat menumbuhkan minat anak terhadap budaya jawa khususnya aksara Jawa.